Bayi kemungkinan akan memperlihatkan tanda saat ia siap disapih, seperti ketertarikan terhadap makanan padat dan hilangnya minat untuk menyusu.
Namun, bayi tidak boleh dilepaskan sepenuhnya dari ASI atau susu formula hingga berusia setidaknya 12 bulan dan juga tidak boleh minum susu sapi hingga mencapai usia ini.
- Anda dapat mengikuti filosofi menyapih dengan membimbing bayi, yang berarti membiarkan bayi untuk makan makanan padat kapan saja ia mulai menjangkau makanan. Bayi secara bertahap akan makan lebih banyak makanan daripada ASI dalam beberapa bulan ke depan.
- Ikutilah intuisi dengan melihat kesiapan bayi untuk menyapih. Ingat, Anda adalah ibunya dan tak seorang pun mengetahui bayi Anda lebih baik daripada Anda. Dengarkan bayi Anda.
- Ingat, setiap bayi berbeda. Setiap ibu juga berbeda. Belajarlah dari pengalaman orang lain namun jangan menganggapnya sebagai kebenaran jika Anda merasa berbeda. Pengalaman Anda adalah panduan terbaik Anda.
- Pada usia 6 bulan, bayi memerlukan makanan lain meskipun belum memiliki gigi. Anda bisa mengetahui anak siap mengunyah makanan jika ia semakin rewel, mampu duduk tanpa dibantu, tertarik melihat Anda makan, dan melakukan gerakan mengunyah.