Menjaga kehamilan bukan berarti tidak perlu banyak bergerak dan hanya perlu beristirahat sepanjang hari. Tubuh yang aktif justru akan mendatangkan banyak manfaat bagi ibu hamil dan bayi dalam kandungan. Namun harus dipastikan bahwa olahraga yang dilakukan telah disesuaikan dengan kondisi ibu hamil.
Berikut beberapa macam olahraga yang dapat dilakukan untuk membantu menjaga kebugaran tubuh ketika hamil.
Olahraga ringan memiliki banyak manfaat selama dan setelah kehamilan
Read more at carakhasiatmanfaat.com: Olahraga yang baik untuk Wanita Hamil
- Senam hamil – Senam untuk ibu hamil sangat membantu anda untuk mengatur pernapasan yang bermanfaat untuk mendapatkan oksigen yang sangat diperlukan oleh anda dan bayi dalam kandungan.
- Berjalan santai – Salah satu olahraga untuk ibu hamil yang aman dilakukan adalah berjalan santai. Anda dapat melakukannya di sekitaran rumah atau arena terbuka.
- Berenang – Olahraga berenang saat hamil dapat anda lakukan ketika menginjak usia kehamilan 3 bulan. Namun ingat, jangan sampai berenang terlalu lama, karena jika anda terlalu lama berada di dalam air, anda mungkin saja bisa terkena demam saat hamil atau masuk angin.
- Jogging – Pada usia kehamilan trimester kedua atau menginjak usia tiga bulan, anda bisa melakukan olahraga jogging ringan. Jangan lupa untuk selalu memperhatikan keselamatan. Jangan sampai anda jatuh pada saat hamil karena dapat membahayakan janin di dalam kandungan.
- Yoga – Ketika perut anda semakin membesar, anda mungkin tidak bisa lagi melakukan olahraga yang menuntut banyak gerakan. Anda bisa menjadikan yoga sebagai pilihan. Yoga akan membantu anda mengatur pernapasan dan membuat anda lebih tenang.